Selasa, 01 April 2014

Terima Kasih, Paman Tobi…. – Nur Laili M.


Judul : Terima Kasih, Paman Tobi….
Penulis : Nur Laili M.
Bahasa : Indonesia
Halaman : 24

Terima kasih, Paman Tobi...
Luna lebah kecil terpisah dari keluarganya. Angin kencang menerbangkan rumahnya, pondok Madu.

Kini, Luna sendirian mencoba mencari makanan dan juga keluarganya.
Hingga ia menantang bahaya!
Dan, melakukan petualangan seru bersama seekor ulat baik hati sampai di  Negeri Serangga.

Akankah Luna bertemu keluarganya?

~ <<<>>> ~

Dibuku ini ada Paman Tobi yang terlihat tua , Belo Belalang yang besar, Cepi Capung yang
seperti helikopter, Kiki Kepik yang mungil, Pupi Kupu-kupu yang cantik dan Bunda Ratu yang terlihat bijaksana tidak ketinggalan Luna kecil yang lucu, selain jalan ceritanya aku suka gambar dan warnanya semuanya terlihat menyenangkan
Menceritakan perjalanan Luna menemukan keluarganya di dalam perjalanan itu dia menemukan teman-teman baru yang baik
Buku ini dilengkapi hikmah dibagian akhir jadi memudahkan para orang tua untuk menjelaskan poin penting dalam cerita ini, tinggal baca saja tidak perlu lagi mengarang-ngarang J
Ada juga bagian “Kamu perlu tahu” yang isinya tentang ini:

Menambah pengetahuan bukan? :)


Rasa : tersenyum, menikmati, ringan




Tidak ada komentar:

Posting Komentar